Gingerbread house nihhh....
Bikinnya gampang banget !!! Lebih repot dan hati-hati pas bikin rumahnya.. soalnya icingnya lama lengketnya..
resep nya, repost dari Dita...
125g mentega,
¾ cup golden syrup
1 cup gula,
3 cup tepung terigu,
2 sdM jahe bubuk,
3 sdM mixed spice (atau campur bubuk pala, bubuk kayu manis, dan
bubuk cloves),
1 sdt baking soda,
2 sdM susu segar
Mentega, golden syrup, dan gula dilelehkan di panci lalu didihkan.
Biarkan mendidih hingga rata berbuih (kira-kira 5-8 menitan deh) dan
aduk saat mendidih (supaya gula ga nempel di sekeliling dasar panci).
Hal ini diperlukan untuk mendapatkan hasil adonan yang lembut dan
elastis.
Ayak bersama tepung, jahe bubuk dan campuran rempah bubuk ke dalam
wadah. Tuang campuran mentega dan gula didih tadi, pakai sendok kayu
aduk hingga rata.
Campur baking soda dengan susu lalu tuangkan ke dalam adonan. Aduk
lagi hingga rata. Diamkan selama 15-20 menit, tutup dengan plastik.
Ambil sedikit adonan, lalu gilas 5mm. Gunakan template atau pola
rumah yang sudah disiapkan di atas adonan, dan iris menurut polanya.
Letakkan di atas loyang rata dan sisakan ruang supaya tidak
berbenturan saat dipanggang dan mengembang. (memanggangnya sedikit-
sedikit, karena pola rumah kan gede, kecuali kalo ovennya muat 3-4
loyang sekali manggang, sesuaikan aja deh). Panggang selama 10-15
menit suhu 170C. Dinginkan ke atas rak.
Icing
Bahan :
2 putih telur
1/4 sdt cream of tartar
1 sdt vanilla bubuk
1/2 - 1 cup gula bubuk atau icing sugar
Cara Membuat :
Kocok putih telur dengan cream of tartar sampai soft peak, masukkan vanilla. Kemudian masukkan gula, kocok sampai kaku dan siap digunakan.
kue nya nih.. siap di assembly..
lem sana, lem sini...
bagus gak ? hehehe...
tunggu, blom selesai
haha, ketauan, sebagian besar icing, coklat & gula-gula masuk mulut jalu
cookie monster ! gak lupa mobil transformer ikut mejeng
Tidak ada komentar:
Posting Komentar